Syah Afandin Resmi Menyandang Marga Sembiring Brahmana, Dukungan Masyarakat Karo Semakin Kuat

0
118

Langkat | SuaraPrananta.com – Calon Bupati Langkat nomor urut 1, Syah Afandin, resmi menyandang marga Sembiring Brahmana dalam acara penabalan yang berlangsung di Jambore Pekan Marike, Kecamatan Kutambaru, Kabupaten Langkat. Upacara adat ini dihadiri oleh Persaudaraan Masyarakat Karo dan disaksikan oleh Balai Adat Budaya Karo Indonesia (BABKI) Langkat, Marga Silima Langkat, serta Himpunan Masyarakat Karo Indonesia (HMKI) Langkat.

Ketua DPC HMKI Langkat, Meidi Kembaren, mengumumkan bahwa dengan penabalan ini, Syah Afandin kini menjadi bagian dari keluarga besar masyarakat Karo. “Pak Syah Afandin sudah menjadi bagian dari keluarga Karo. Kini tidak ada keraguan lagi dari masyarakat Karo Langkat untuk mendukung pasangan Syah Afandin-Tiorita,” kata Meidi, Sabtu (19/10/2024).

Ketua Umum Komunitas Kesatria, Lentini Krisna Prananta Sembiring Brahmana, S.E., juga memberikan apresiasi kepada Syah Afandin yang kini resmi menyandang marga Sembiring Brahmana. “Sebagai bagian dari keluarga, saya panggil beliau Pa Ua. Semoga beliau dapat meneladani kepemimpinan Rakutta Sembiring Brahmana,” ujar Lentini.

Syah Afandin, yang akrab disapa Bang Ondim, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Karo atas penerimaan hangat yang diberikan. Ia menyatakan bahwa dukungan ini semakin menguatkan tekadnya dalam menghadapi Pilkada Langkat yang akan digelar pada 27 November 2024. “Dukungan masyarakat Karo adalah kekuatan bagi kami untuk melangkah lebih percaya diri dalam Pilkada,” ujarnya.

Calon Wakil Bupati Langkat, Tiorita Br Surbakti, turut menambahkan bahwa dengan terjalinnya ikatan kekeluargaan ini, saatnya semua bersatu memenangkan pasangan Satria di Pilkada Langkat. “Mari kita bersatu, sebagai keluarga besar, untuk kemenangan dan kesejahteraan bersama,” pungkas Tiorita.

(Lentini)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini