IKA USK Sumut Resmi Dilantik, Alumni Didorong Berperan untuk Masyarakat

0
70

Medan | SuaraPrananta.com – Pengurus Wilayah Ikatan Alumni Universitas Syiah Kuala (IKA USK) Sumatera Utara periode 2024–2029 resmi dilantik oleh Ketua Umum DPP IKA USK, Amal Hasan SE MSi, pada Jumat malam (20/12/2024) di Emerald Garden Hotel Medan. Kepengurusan ini dipimpin oleh Ir H Masrizal Batubara MMA sebagai Ketua, Sri Yuni Hartati SH SpN sebagai Sekretaris, dan Maini Ermawaty SE sebagai Bendahara.

Ketua Umum DPP IKA USK, Amal Hasan, dalam arahannya menyampaikan pentingnya penguatan kelembagaan, konsolidasi alumni melalui sekretariat bersama, serta membangun kerja sama produktif dengan fakultas. “Peran alumni harus membantu almamater dan masyarakat. Jaga soliditas, mau berkorban, dan semangat mengabdi,” tegasnya.

Ketua IKA USK Sumut, Ir H Masrizal Batubara MMA, mengajak seluruh pengurus untuk bekerja sama membangun organisasi yang berdampak positif. “Komitmen, konsistensi, dan komunikasi efektif adalah kunci kesuksesan untuk mewujudkan visi organisasi ini,” ujarnya.

Rektor USK, Prof DR Ir Marwan, menekankan pentingnya sinergi antara IKA USK Sumut dan DPP IKA USK. Ia juga menggarisbawahi peran alumni dalam mendukung pengembangan kampus, mahasiswa, dan masyarakat. “IKA USK Sumut harus menjadi jembatan bagi mahasiswa baru dan mendukung kolaborasi dengan berbagai mitra untuk menciptakan peluang magang,” katanya.

Acara pelantikan juga dihadiri oleh perwakilan Universitas Sumatera Utara (USU), Rahma Yuliani MSi, yang menyatakan kesiapan USU untuk bekerja sama dengan IKA USK. Ketua Panitia, Ir Agustawan Karnajaya, mengapresiasi dukungan alumni dalam mensukseskan acara ini.

Kegiatan diawali dengan pembacaan Alquran oleh Qoriah Dewi Fadillah SE dan saritilawah oleh Evizarò, serta doa yang dipimpin oleh Ustad Abdul Rahman SE, alumni Fakultas Ekonomi USK angkatan 1985.

(Irpansyah Basri)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini